google-site-verification=82PdpwdCu4bGf44-_1RqOUmGCL486EA2zsKIthhSql8

Home

Selasa, 15 Maret 2016

Samsung Bakal Tantang iPhone SE dengan Galaxy S7 Mini



 Menurut sebuah rumor dari Taiwan, Samsung berencana mengambil ancang-ancang untuk membendung Apple yang digadang-gadang bakal meluncurkan iPhone SE berlayar 4 inci. Raksasa smartphone asal Korea Selaran itu disebut-sebut tengah menyiapkan Galaxy S7 versi mini.
Terkait iPhone SE atau tidak, Samsung memang punya tradisi membuat perangkat andalan versi mini sejak seri S diluncurkan. Yang menjadi kebetulan justru Apple yang diisukan bakal kembali menggarap iPhone dengan model layar 4 inci.
Ukuran layar Galaxy S7 mini diduga 4,6-inci, lebih besar dari layar pada iPhone SE yang besarnya hanya 4 inci. Apple juga dikabarkan akan merilis iPhone SE di 21 Maret. iPhone SE disinyalir bakal mengandalkan chipset A9, NFC dan Apple Pay kemampuan, Live Photo (meskipun tidak akan ada 3D Touch), ID Touch dan menurut analis Ming- Chi Kuo menggunakan kamera belakang 12MP.
Sementara Samsung Galaxy S7 Mini akan menampilkan layar resolusi 720 x 1280, dengan Snapdragon 820 atau Exynos 8890. Ini  diluar kebiasaan versi Galaxy S mini dimana chipset yang digunakan biasanya dengan versi yang leih rendah dari induknya.
Samsung Galaxy S7 Mini juga dikabarkan menyandang 3GB RAM, dan datang dengan kamera 12MP dengan 3X optical zoom. Tampaknya pertarungan bakal lebih seru jika kedua smartphone ini benar-benar sudah ada di pasaran. (*)
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar